PELATIHAN PEMBUATAN SPRAY ANTI NYAMUK DARI SERAI SEBAGAI SOLUSI ALAMI PENCEGAH PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD)

Authors

  • Dwi Widya Wati Jurusan Kimia, Universitas Lampung
  • Apief Miftahul Huda Program Studi Proteksi Tanaman, Universitas Lampung
  • Gusektiono Jurusan Kehutanan, Universitas Lampung
  • Nur Muslima Dwi Yantika Program Studi Teknologi Hasil Pertanian, Universitas Lampung
  • Kayla Amanda Program Studi Agroteknologi, Universitas Lampung
  • Muhammad Chandra Gunawan Jurusan Ekonomi Pembangunan, Universitas Lampung
  • Malva Axela Jurusan Ilmu Komunikasi, Universitas Lampung
  • Aryan Danil Mirza. BR Jurusan Akuntansi, Universitas Lampung https://orcid.org/0000-0002-4265-5924
  • Tri Joko Prasetyo Jurusan Akuntansi, Universitas Lampung

DOI:

https://doi.org/10.23960/jpmrj.v10i2.3488
Abstract View: 4

Abstract

Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) masih menjadi permasalahan kesehatan yang signifikan, terutama pada musim hujan, penggunaan obat nyamuk berbahan kimia dan metode fogging sering menjadi pilihan utama masyarakat, meskipun memiliki dampak negatif terhadap kesehatan dan lingkungan. Serai (Cymbopogon citratus) merupakan tanaman yang memiliki potensi sebagai bahan alami pengusir nyamuk karena kandungan minyak atsirinya. Namun, pemanfaatan serai sebagai spray anti nyamuk masih belum umum di masyarakat. Oleh karena itu, dilakukan kegiatan pelatihan pembuatan spray anti nyamuk berbasis serai, bagi ibu-ibu rumah tangga di Dusun 6, Desa Mulang Maya. Kegiatan ini mencakup penyuluhan mengenai pencegahan DBD, bahaya penggunaan obat nyamuk kimia, serta manfaat serai sebagai bahan alami pengusir nyamuk, diikuti dengan pelatihan pembuatan spray anti nyamuk dari ekstrak serai menggunakan metode perebusan. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman masyarakat terkait pencegahan DBD dan keterampilan dalam membuat spray anti nyamuk berbasis bahan alami. Produk yang dihasilkan dapat digunakan secara langsung oleh peserta sebagai solusi alternatif yang ramah lingkungan dan berkelanjutan

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-12-19

How to Cite

Dwi Widya Wati, Apief Miftahul Huda, Gusektiono, Nur Muslima Dwi Yantika, Kayla Amanda, Muhammad Chandra Gunawan, Malva Axela, Aryan Danil Mirza. BR, & Tri Joko Prasetyo. (2025). PELATIHAN PEMBUATAN SPRAY ANTI NYAMUK DARI SERAI SEBAGAI SOLUSI ALAMI PENCEGAH PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD). JPM (Jurnal Pengabdian Masyarakat) Ruwa Jurai, 10(2), 23–31. https://doi.org/10.23960/jpmrj.v10i2.3488

Most read articles by the same author(s)